Jajaran Polsek Tanjungjaya laksanakan giat Pengajian bulanan yang dilaksanakan
pada hari ini Kamis tanggal 02 Juni 2022.
Personil dari Polsek Tanjungjaya yang menjabat Bhabinkamtibmas yakni Bripka Cep Arif Rahman, S.H, melaksanakan giat pengajian bulanan tingkat desa di mesjid Al Islah di Kampung Panugaran Desa Cikeusal Kecamatan Tanjungjaya kabupaten Tasikmalaya.
Dalam kesempatan tersebut Bripka Cep Arip memberikan himbauan mengenai situasi New Normal Pandemi Covid - 19 yang penting dan harus segera laksanakan Vaksinasi dan selalu menerapkan Protokol Kesehatan supaya tetap menggunakan Masker, selalu Cuci Tangan dan menjaga jarak tidak boleh berkerumun untuk menghindari menularnya Virus Corona Covid 19.
Dalam menjalankan ibadah kita dituntut berbadan bersih dan sehat agar dalam melaksanakan ibadah tersebut ada dalam konsentrasi khusu, selain itu dalam agama kitapun dikatakan bahwa kebersihan adalah sebagian dari pada iman," Ujar Bripka Cep Arif Rahman, SH.
" Kapolsek Tanjungjaya Ipda Jajat Jatnika, dalam kesempatan yang sama mengatakan pula, bahwa anggota dijajarannya terutama para Bhabinkamtibmas telah rutin mengikuti pengajian di desa binaannya karena dalam kegiatan keagamaan tersebut dapat terjalin silaturahmi dengan warga secara keseluruhan dengan cepat dan efisien sekaligus para tokohpun dapat membantu dalam memberikan himbauan kepada warga masyarakat,.
Selama kegiatan situasi dalam keadaan aman kondusif," Ujar Kapolsek Tanjungjaya
Ipda Jajat Jatnika.
03/06/2022.
(Hb/deded)
Hms
0 Komentar